Syifa Qurrotu Aini
23 Mei 2014
Tuhan,
Aku tak meminta banyak,
cukup hadirkan aku seseorang yang mampu membuatku senantiasa bersyukur dan terus mengingatMu.
Tuhan,
Aku tak meminta banyak,
cukup lindungi keluargaku dengan segala keberkahanMu.
Tuhan,
Aku tak membenci keluargaku,
Aku tak membenci orangtuaku,
Tapi izinkanlah bhaktiku padanya serupa doa yang senantiasa kupinta padaMu.
Tuhan,
Aku ingin pergi,
Bukan berarti aku benci,
Hanya ketegangan yang tak pernah disadari,
Cukup membuat diri terasa semakin tak berarti.
Tuhan,
Bahagiakanlah keluargaku,
Bahagiakanlah kedua orangtuaku.
0 komentar:
Posting Komentar